Jumat, 03 Agustus 2012

Menyiram Tanaman dengan Benar

Sumber http://bit.ly/RortnW  

Agar tanaman yang kita budidayakan tumbuh dengan baik maka tanaman tersebut harus kita rawat. Perawatan yang paling sederhana adalah menyiram tanaman. Apalagi di musim kemarau seperti saat ini, penyiraman tanaman penting untuk dilakukan. Tanaman memerlukan air agar dapat berkembang dengan baik. Air juga mendukung proses fotosintesis pada tanaman. Melalui proses fotosnitesis, makanan untuk tanaman di hasilkan.

Tahukah anda bahwa menyiram tanaman itu tidak hanya asal menyiramkan air pada tanaman? Tenyata kita juga harus memperhatikan bagaimana cara kita menyiram tanaman. Jika jumlah air yang kita berikan ke tanaman terlalu sedikit maka tanaman akan kering. Dan jika kita memberikan air terlalu banyak juga tidak baik untuk tanaman karena tanaman akan layu. Maka usahakan memberikan air dengan jumlah yang tepat pada tanaman. Ukuran yang paling mudah digunakan untuk mengetahui  kebutuhan air tanaman adalah dengan melihat kondisi tanah, apakah tanah di sekitar tanaman masih basah atau tidak. Jika tanah masih basah maka tanaman tidak perlu disiram lagi.

Penting untuk diketahui dalam menyiram tanaman adalah waktu penyiraman. Sebaiknya waktu penyiraman tanaman disesuaikan dengan waktu fotosintesis terjadi. Biasanya proses fotosintesis terjadi di pagi hari dan sore hari. Sinar matahari memiliki gelombang tertentu yang dapat membuka stomata (zat hijau daun). Gelombang tersebut muncul di pagi hari dari munculnya matahari sampai sekitar pukul 09.00 dan di sore hari muncul sekitar pukul 14.30 sampai pukul 16.00. Mengapa harus demikian? Karena ketika fotosintesis terjadi, stomata membuka sehingga air dengan mudah masuk ke dalam daun dan diproses oleh tanaman untuk membuat makanan yang disebarkan ke seluruh tubuh tanaman. Nah usahakan ketika menyiram tanaman, daun juga basah karena air lebih cepat diproses menjadi makanan melalui fotosintesis lewat daun daripada lewat akar. 

Dalam menyiram tanaman hendaknya kita juga harus menghemat air, ingatlah bahwa  air adalah sesuatu yang sangat berharga. Maka gunakanlah air secara bijak. Jika tanaman yang harus disiram tidak terlalu luas, lebih baik menyiram tanaman menggunakan pot siram agar kita bisa mengukur kebutuhan air untuk tanaman.  Jika kita bisa menyiram tanaman dengan benar pasti kita akan memperoleh hasil yang baik pula, selamat berkebun !
San

Tidak ada komentar:

Posting Komentar